Jelang Lebaran, Disnak Sidak RPH

JOMBANG – Menjelang lebaran Dinas Peternakkan dan Perikanan (Disnakkan) Jombang mewaspadai beredarnya daging bermasalah. Lanhkah tersebut dilakukan dengan melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) di Kawasan desa Candimulyo, Minggu (29/08) dini hari. Dalam sidak kali ini petugas langsun RPH tersebut. Setiba di lokasi, mereka langsung memeriksa kondisi fisik sapi mulai dari mulut, gigi dan mata.

“Dengan begitu daging tersebut benar-benar sehat dan layak konsumsi,” kata Plt Kepala Disnakan, drh Soejoko, disela-sela sidak.

Petugas tak hanya memeriksa secara fisik saja. Melainkan sejumlah sapi yang telah dipotong juga diperiksa dagingnya oleh petugas. Pemeriksaan daging hingga hati tersebut dilakukan untuk mengetahui apakah daging tersebut layak konsumsi atau justru sebaliknya. Jika layak konsumsi, petugas kemudian memberikan cap stempel pada daging tersebut. Dalam arti, daging yang sudah distempel itu siap dikirim ke sejumlah pasar tradisional.

Menurut kegiatan ini adalah upaya untuk melindungi konsimen daging menjelang lebaran. “Kita tidak ingin konsumen dirugikan. Oleh karena itu kita melakukan pengecekan ke RPH terkait daging yang akan dijual di pasaran,” katanya.

Sebelum mengakhiri sidak, Sujoko berjanji, razia serupa akan terus dilakukan di sejumlah rumah pemotongan hewan lainnya. Selain itu razia juga akan digelar di pasar tradisional. Tujuannya, kata Joko, memberikan rasa aman kepada masyarakat untuk mengkonsumsi daging yang sehat dan tidak bermasalah.

“Alhamdulillah hingga saat ini di Jombang aman dari daging bermasalah itu,” pungkasnya. (Zn/Beritakota)


No comments:

Write a Comment


Top