Dicari Pencuci Piring untuk Ratu Inggris Digaji Rp 294,3 Juta, Ada Yang Berminat?



Tempo.co - Ratu Elizabeth II membuka lowongan pekerjaan untuk ditempatkan sebagai anggota staf bagian dapur di Istana Buckingham, London, Inggris.

Dalam situs resmi Istana Buckingham baru-baru ini, terdapat iklan lowongan pekerjaan untuk pencuci piring khusus dengan gaji tahunan sebesar 17 ribu pound sterling atau sekitar Rp 294,3 juta.

Bukan itu saja, jika telah resmi diterima bekerja, pihak istana akan menyediakan sarapan, makan siang, dan makan malam kepada pemohon serta diizinkan tinggal di Istana Buckingham.

"Anda akan membersihkan peralatan makan yang digunakan setiap hari serta membantu mempersiapkan makanan," tulis iklan tersebut dalam situs resmi kerajaan, seperti yang dilaporkan Daily Mail pada Senin, 11 Juli 2016.

Jika menerima arahan dari pihak istana, orang yang beruntung mendapat pekerjaan itu juga harus bersedia ditempatkan di istana lain milik kerabat kerajaan Inggris, seperti Windsor Castle dan Balmoral, untuk melakukan pekerjaan mencuci.

Meskipun pekerjaannya hanya mencuci piring, balasan yang disediakan cukup menarik. Selain disediakan makan dan tempat tinggal, waktu kerjanya hanyalah lima hari dalam seminggu, mendapat 33 hari cuti tahunan, dan memiliki skema pensiun.

Sedangkan persyaratan lain yang diperlukan adalah pemohon harus memiliki semangat kerja tim, harus tepat waktu, andal, minat dengan kariernya, sanggup bekerja keras, dan bersifat agresif.

Dalam iklan tersebut, pihak istana tidak mencantumkan syarat pemohon harus memiliki pengalaman. Tapi yang bersangkutan harus menjalani pelatihan oleh pihak istana. Anda berminat?


No comments:

Write a Comment


Top